ilustrasi snipperDemi kelancaran dan amannya malam Natal dan perayaan Tahun Baru 2014, sebanyak 90 ribu personel gabungan keamanan dikerahkan dibeberapa titik di seluruh Indonesia. Pengamanan juga akan dibantu oleh Organisasi Masyarakat (Ormas), yang nantinya akan berkoordinasi dengan Polda.

Hal tersebut disampaikan Wakil Kepolisian Daerah Polda Metro Jaya, Brigadir Jenderal Sudjarno (17/12) di Jakarta. Sudjarno menambahkan, pengamanan perayaan Natal dan Tahun Baru juga akan melibatkan tim snipper.

Ia menyampaikan, ada 13 wilayah yang menjadi prioritas pengamanan. Prioritas I adalah wilayah yang berpotensi memiliki tindak kriminalitas tinggi seperti Sumatera Utara, Jawa Barat, Jawa Tengah, Bali, Jawa Timur, Kalimantan Timur, Papua, Yogyakarta, Nusa Tenggara Timur, Sulawesi Tenggara, Sulawesi Utara, Maluku dan Kalimantan Tengah.  Sementara sisanya masuk dalam prioritas II yang akan dikawal Kepolisan daerah.

Kedua Prioritas tersebut ditugaskan untuk mengamankan gereja dan melakukan sterilisasi baik di dalam maupun di luar lingkungan gereja. “Gereja harus disteril dalam radius tertentu” paparnya.

Usai mengamankan gereja pada perayaan Natal, ribuan personel akan kembali disiagakan untuk mengamankan tempat wisata, bandara, terminal, mal dan tempat hiburan lainnya.

Untuk share artikel ini klik www.kabariNews.com/?60566

Untuk melihat artikel Khusus lainnya, Klik di sini

Mohon beri nilai dan komentar di bawah artikel ini

_____________________________________________________

Supported by :

th_Alan180x180copy