Kabari News – Menjelang pelantikannya sebagai Presiden ke-7 RI yang jatuh pada Senin, 20 Oktober 2014, Presiden Indonesia terpilih Joko Widodo menjadi cover majalah prestisius asal Amerika Serikat, Time.   Majalah yang sudah terbit dari tahun 1923 ini memasang wajah close up Jokowi di sampulnya.

Nampak di cover majalah tersebut Jokowi mengenakan batik berwarna cokelat dengan wajah yang terlihat serius dan tanpa senyum.  Pada bagian kiri cover tertulis “A New Hope” (Harapan Baru). Di bawah tulisan tersebut tertulis kalimat “Indonesia President Joko Widodo Is A Force of Democracy” (Jokowi adalah kekuatan untuk demokrasi).

Selain di majalah Time, mantan Wali Kota Surakarta juga ini pernah dimuat pada halaman muka majalah Globe Asia dan Fortune. Pemuatan terbaru ialah di majalah TIME pada edisi 27 Oktober 2014. Majalah Globe Asia menjadikan Jokowi sebagai tokoh pada edisi Januari 2014. Majalah terbitan Globe Media Group ini menyematkan gelar “Man of the Year” pada Gubernur DKI Jakarta 2012-2014 itu. (1009)

Untuk Share Artikel ini , Klik www.KabariNews.com/?71587

Mohon beri Komentar di Bawah Artikel ini. Terima kasih

______________________________________________________

Supported by :

intero

 

 

 

 

Kabaristore150x100-2