Kabari News – Duta Besar Amerika Serikat Robert Blake mengumumkan secara resmi terpilihnya Tjong A Fie Mansion di Medan sebagai penerima dana hibah Ambassador’s Fund for Cultural Preservation (AFCP) yang telah selesai diimplementasikan bulan Juli 2014.

Hal ini secara simbolik dilakukan dengan pembukaan selubung plakat di pintu masuk Tjong A Fie mansion oleh Duta Besar A.S. dan Walikota Medan, Dzulmi Eldin pada Selasa, (16/9).   Dan disaksikan oleh pejabat nasional bidang kebudayaan, perwakilan berbagai komunitas etnis di Medan, media, budayawan dan puluhan undangan lainnya.  Dengan dana hibah ini, rumah Tjong A Fie dapat bertahan lebih lama dan menjadi wahana mempelajari sejarah Medan dan budayanya yang beragam.

Sebagai catatan, bangunan kediaman Tjong A Fie ini berada di Jalan Ahmad Yani, Kesawan, Medan dan  didirikan pada tahun 1900. Saat bangunan tersebut dijadikan sebagai Tjong A Fie Memorial Institute dan dikenal juga dengan nama Tjong A Fie Mansion. Rumah ini dibuka untuk umum pada 18 Juni 2009 untuk memperingati ulang tahun Tjong A Fie yang ke-150.

Rumah ini merupakan bangunan yang didesain dengan gaya arstitektur Tionghoa, Eropa, Melayu dan art-deco dan menjadi objek wisata bersejarah di Medan. Di rumah ini, pengunjung bisa mengetahui sejarah kehidupan Tjong A Fie lewat foto-foto, lukisan serta perabotan rumah yang digunakan oleh keluarganya serta mempelajari budaya Melayu-Tionghoa. (1009)

Untuk share artikel ini, Klik www.KabariNews.com/?69831

Untuk melihat artikel Khusus lainnya, Klik di sini

Mohon beri nilai dan komentar di bawah artikel ini
______________________________________________________

Supported by :

intero

 

 

 

 

Kabaristore150x100-2