Festival jazz bergengsi dan sudah diakui sebagai festival
musik kelas dunia, Java Jazz Festival kembali
siap digelar di Jakarta
untuk yang ke tujuh kalinya pada 4, 5, dan 6 Maret 2011.

Operator telepon selular AXIS sebagai sponsor utama dan Java
Festival Production (JFP) selaku pendiri dan promotor acara, mengaku akan
membuat banyak kejutan di acara yang bertajuk lengkap AXIS Jakarta International
Java Jazz Festival 2011 ini.

Salah satu kejutan yang sangat ditunggu penggemar musik jazz
tanah air adalah kehadiran Carlos Santana, gitaris kawakan asal  Meksiko. Tak tanggung-tanggung, untuk memuaskan
penggemar, Santana bakal tampil dalam dua kali Special Show, Jumat, 4 Maret
2011 dan Sabtu, 5 Maret 2011.

Pihak penyelenggara mengaku puas dan lega setelah memastikan
bisa memboyong Santana ke Jakarta, ”Sejak penyelenggaraan pertama  kami sudah berupaya membawanya kesini, tapi
kami senang, Java Jazz 2011 nanti dia dipastikan hadir,” kata Peter F Gontha,
pendiri JFP, dalam jumpa pers di Arcadia, Plaza Senayan, Selasa sore (21/12).

Kedatangannya ke Jakarta
merupakan bagian dari turnya yang bertajuk Guitar Heaven 2011 Tour dan
akan membawakan lagu-lagu lamanya yang terdapat di album terakhirnya
Supernatural: Legacy Edition.

Selain itu nama Goerge Benson juga yang paling di tunggu oleh para pencinta
musik Jazz, meski berkali-kali datang namun penampilannya selalu menjadi
favorit pengunjung Axis Jakarta International Jazz Festival. Goerge Benson juga
akan tampil selama dua hari yaitu pada tanggal 5 dan 6 Maret 2011.

Kejutannya, Goerge Benson yang telah berkali-kali tampil di ajang ini, akan
membawakan membawakan konsep tribute kepada penyanyi jazz legendaris mendiang
Nat ‘King’ Cole dan akan berkolaborasi dengan orchestra asal Indonesia.

Selain dua orang legenda jazz tersebut, AXIS Jakarta International Java Jazz
Festival 2011 juga menampilkan dua legenda Jazz lain. Yakni Charlie Haden  dan Joey DeFranceso.

<object width=”480″ height=”385″><param name=”movie” value=”http://www.youtube.com/v/byYQbcpEiH4?fs=1&amp;hl=en_US”></param><param name=”allowFullScreen” value=”true”></param><param name=”allowscriptaccess” value=”always”></param><embed src=”http://www.youtube.com/v/byYQbcpEiH4?fs=1&amp;hl=en_US” type=”application/x-shockwave-flash” allowscriptaccess=”always” allowfullscreen=”true” width=”480″ height=”385″></embed></object>

Untuk share artikel ini klik www.KabariNews.com/?36120


Untuk melihat artikel Jakarta lainnya, Klik di sini

Klik di sini untuk Forum Tanya Jawab

Mohon beri nilai dan komentar di bawah artikel ini

_______________________________________________

Supported by :