Prabowo Subianto, Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra, mengkritik pemerintahan SBY saat berorasi dalam kampenye akbar partai tersebut di Gelora Bung Karno, Jakarta, siang tadi (31/03). 

Meski partai baru, kampanye Gerindra diikuti cukup banyak massa, sejak pagi hingga menjelang siang, massa yang menggunakan bus bermacam ukuran terus berdatangan. 

Dalam orasinya, Prabowo Subianto melontarkan
beberapa kritikan pedas pemerintahan saat ini. Menurut Prabowo,
pemerintah SBY menjalankan sistem ekonomi yang salah, dan hanya
mengandalkan pinjaman uang dari dari luar negeri. “Pemerintah kita bisanya pinjam
uang dari negara lain. Bangsa kita menjadi tertawaan bangsa lain, bangsa yang lemah dan tidak bisa menjaga
kekayaannya. Kalau strateginya salah, apa harus dilanjutkan? Kalau
strateginya tidak membawa kemakmuran apa harus dilanjutkan?” tanya Prabowo dihadapan massa Gerindra yang menyemuti Gelora Bung Karno.

Tak lupa, guna menarik simpati massa, Prabowo juga menjanjikan perubahan.
“Kita akan mengubah sistem ekonomi menjadi sistem ekonomi kerakyatan,
semua untuk rakyat kita, bukan untuk segelintir orang. Sekarang ini
yang dilayani, orang yang punya uang saja,” ujarnya.

Untuk share artikel ini klik www.KabariNews.com/?32876

Untuk melihat Berita Indonesia / Utama lainnya, Klik disini

Klik disini untuk Forum Tanya Jawab

Mohon beri nilai dan komentar di bawah artikel ini

______________________________________________________

Supported by :

Asuransi Rumah