Jakarta, Rabu (25/3). Gedung DPR RI di Senayan, Jakarta, mendapat ancaman bom dari orang tak dikenal.

Teror bom yang diterima pihak Polda Metro Jaya melalui sms 1717 langsung direspon cepat pihak kepolisian.

Pihak kepolisian yang datang kelokasi, langsung melakukan penyisiran isi gedung Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) dan lingkungan sekitarnya.

Penyisiran dilakukan selama dua jam dan tidak menemukan benda mencurigakan.

Kadiv Humas Mabes Polri, Irjen Pol Abu Bakar Nataprawira, menjelaskan,”Polri akan meningkatkan pengamanan menjelang Pemilu 2009, ancaman bom seperti ini sudah sering terjadi, namun kami tetap akan menanggapi dan menindaklanjuti dengan serius.” tegasnya.

Sebelumnya, pada hari Selasa (24/3), tim Penjinak Bahan Peledak  (Jihandak) dari Mabes Polri juga mengamankan sebuah tas mencurigakan di Jalan Batu, Gambir, Jakarta Pusat.

Sampai saat ini kejadian ini masih dalam penyelidikan pihak.

Untuk share artikel ini klik www.KabariNews.com/?32851

Untuk melihat Berita Indonesia / Jakarta lainnya, Klik disini

Klik disini untuk Forum Tanya Jawab

Mohon beri nilai dan komentar di bawah artikel ini

______________________________________________________

Supported by :

Photobucket