Menjelang hari pemilihan Presiden AS, Sarah Palin, calon Wapres Partai Republik masih juga menebar berbagai efek ke perilaku dan budaya pop di Amrik. Profesi politikus memang tidak banyak berbeda dengan selebritis, aktris ataupun komedian. Apa yang dipakai dan dilakukan bisa menjadi trendsetter berbagai hal. Coba kita perhatikan saja sejumlah efek Sarah Palin berikut ini:

1. Kacamata Sarah Palin

Percaya atau tidak. Begitu wajah Palin menghiasi media dunia, kacamata tanpa bingkai bikinan Kazuo Kawasaki langsung saja menjadi “hot item”. Diburu banyak orang. Kacamata desainer Jepang ini terbuat dari Titanium dan terhitung koleksi dengan seri 704 dan style 34 abu-abu. Di internet salah satu vendor menawarkan harga $ 349,00. Banyak penggemar Gubernur Alaska menilai bahwa idola mereka tampak seksi dengan kacamata ini. Nah lo!

2. Goodwill mengincar pakaian mahal Sarah Palin

Masih ingat kecaman terhadap Sarah Palin yang menghamburkan dana Partai Republik sebesar 150.000 hanya untuk mendandani cawapres perempuan ini di atas pentas kampanye? Ibu lima anak yang sering mengidentifikasi diri sebagai figur sederhana “hockey mom’ ini tidak kalah sengit membela diri. “Pakaian-pakaian mahal – yang notabene dibeli dari butik jetset Neiman Marcus – itu ibaratnya seperti peralatan panggung tata lampu, saya cuma pakai saja dan nanti juga akan saya kembalikan dan disumbangkan ke non-profit, ‘ ujarnya. Efeknya, begitu komentar itu keluar, Goodwill – toko pakaian bekas layak pakai dan murah meriah – langsung pasang iklan besar di koran SF Examiner San Francisco. Isinya singkat, surat yang memohon agar pakaian-pakaian mahal itu disumbangkan saja ke Goodwill. Nah lo?

3. Haloween Sarah Palin

Percaya atau tidak? Selain topeng Barack Obama, satu lagi topeng yang ngetop pada perayaan Halloween kali ini adalah topeng karet Sarah Palin. Laris manis tanjung kimpul di berbagai toko Halloween di Amrik. Bagaimana tampangnya? Rambut blonde, kacamata rimless dan bibir bergincu. Masih kurang? Jangan kuatir, blus resmi warna merah menyala termasuk pakaian ngetrend untuk menemani topeng. Pas, bukan? Keriaan menirukan apa yang dipakai Sarah Palin inipun berujung Kontes Mirip Sarah Palin di San Francisco. Sehari sebelum Haloween 31 Oktober, di distrik Castro San Francisco sebagian cowok berdandan pakaian merah terang mirip Palin. Bahkan satu dua lelaki yang ber-Sarah Palin- ria masih lengkap dengan bulu kaki tebal dan kumisnya ! Nah lo!

4. “Telephone Prank” buat Sarah Palin

“Allo! Allo!” begitu bunyi lelaki di seberang sana di telepon selular Sarah Palin suatu kali. Percaya atau tidak, Sarah Palin dikerjain oleh seorang DJ radio di Quebec, Canada. Si penyiar ngaku-ngaku menjadi Presiden Nicholas Sarkozy dengan Bahasa Inggris logat Perancis. Celakanya, Sarah Palin asli yang menerima telepon percaya saja bahwa itu Presiden Perancis beneran. Bahkan Palin sempat memuji Clara Bruni yang cakep dan menyatakan sudah merasa senasib dengan politikus yang menjadi selebritis tenar kelas dunia. “C’est la vie”, ujarnya. Efek Palin kali ini berubah menjadi boomerang buat diri sendiri. Nah lo!

5. Efek Sarah Palin buat orang Indonesia.

Percaya atau tidak, ada saja orang Indonesia yang bersikeras (ngeyel) bahwa Sarah Palin katanya masih ada hubungannya dengan Indonesia. Jadi, gak hanya Barack Obama saja dong kali ini. Kok bisa? Yah bisa saja dong! Lho, Sarah Palin itu kan aslinya kan Sarah Parlin-dungan, cewek Medan? He..he..he… Nah lo! Maksa sih maksa, tapi terkena Efek Sarah Palin, bukan?

(magenta)

Untuk Share Artikel ini, Silakan Klik www.KabariNews.com/?32173

Mohon Beri Nilai dan Komentar di bawah Artikel ini

_____________________________________________________

Supported by :

Photobucket